Post Page Advertisement [Top]

Hallo pembaca!

Tanggal 29 April 2019 yang lalu, saya menyelenggarakan Free Workshops Mengenal dan Melukis kerajinan daur ulang kertas Papier Mache di Taman Cerdas, Jebres, Solo, Jawa Tengah. Sebetulnya ini adalah bagian dari kegiatan Homeschooling anak-anak saya dimana para orang tua bergantian berbagi ilmu. Namun acara ini juga terbuka untuk umum sehingga tidak dibatasi umurnya. Beberapa Ibu Rumah Tangga datang beserta anak-anaknya yang masih balita, dan seorang Ibu beserta putranya.


Peserta Workshops terdiri dari berbagai macam usia :)


Ini saya sedang beraksi :)


Belajar membentuk Paper Clay menjadi Magnet Kulkas



Anak-anak belajar mengecat menggunakan cat akrilik  :)


Mbak Maya yang telaten melukis kerajinan Papier Mache, hasilnya cantik lho....


Ibu Angnes Widha dari Sanggar Anak Anak 


Ibu Agnes beserta putranya :)


Kakak Irbi belajar mengecat menggunakan akrilik...Eh cowok kok pakai kalung ya :)


Yes, pada konsentrasi melukis :)

Akhirnya selesai juga workshopsnya berhubung anak-anak juga sudah mulai rewel karena ngantuk dan laper :)

Pengalaman kali ini saya belajar:

1. Jika pesertanya anak-anak, saya harus ekstra hati-hati mengawasi para kruncil-kruncil ini hehehe.....karena kita lesehan maka sempat ada insiden air di gelas untuk mewarnai pada tumpah...untungnya saya sudah bawa kain dari rumah (Aman deh....)

2. Lain kali saya sediakan apron / celemek untuk peserta ya supaya mereka ga khawatir kalau belepotan apalagi anak-anak hehehe....dan juga cat akrilik ini cepat kering jadi kalau kena baju , bikin bajunya bernoda.

3. Mungkin lain kali, workshopsnya dibedakan saja antara untuk anak-anak dan dewasa. Mungkin untuk anak-anak saya persingkat workshopsnya hanya sebatas melukis kerajinannya dan membentuk Paper Clay-nya.

4. Lain kali saya sediakan lap kain banyak-banyak untuk peserta karena untuk membuat kerajinan ini agak messy :)

Saya belajar banyak dari Workshops kali ini, berbeda dari Workshops Warung Prancis, UKSW, SALATIGA yang  saya selenggarakan pada tanggal 1 April 2019 dimana pesertanya para mahasiswa/i.

Membuka Pelatihan 

Saya membuka pelatihan bagi siapa saja yang tertarik untuk belajar kerajinan ini. Namun saya batasi di area dekat kota Solo, Salatiga, Semarang.  Untuk Tarif dsb bisa hubungi kontak di bawah ini.

Kontak: Ibu Chandra Malini. WA 081.393.00.4879 atau Email: ChandraMalini81@gmail.com

Salam,
Ibu Chandra

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Bottom Ad [Post Page]

| Designed by Colorlib